Ketika Obama & Chavez Berciuman
Pertama sekali membuka mozilla dengan maksud ingin browsing, berita yahoo adalah laman yang telah terdefault di mozilla saya. Ketika loading wifi-an usai, berita teratas yang muncul di dalamnya adalah berita foto tentang iklan kontroversial Benetton (sesuai dengan judulnya). Inilah yang membuat saya ingin menulis sesuatu tentang kedua orang besar ini sesuai dengan isi pikiran saya saja. Jadinya, ya seperti yang sedang kalian baca, ini tulisan saya kasih judul 'Ketika Obama & Chavez Berciuman'.
Team kreatif Benetton sangat 'gila' dalam hal ini. Memadukan dua gambar tokoh-tokoh berpengaruh yang saling 'bermusuhan' di dunia dalam satu bidang gambar hingga menghasilkan tampilan seperti terlihat di atas adalah suatu idea yang sangat segar untuk dinikmati oleh orang-orang yang punya 'pikiran' di seluruh dunia. Gubahan gambar sehingga menghasilkan orang yang berciuman dengan mesra ini mengandung pelbagai tafsiran bagi siapa saja yang sempat melihatnya. Dan di sini, saya ingin menafsirkannya begini. Tapi sebelumnya, kepada team kreatif Benetton, ucapan salut dan terima kasih adalah hal yang pantas untuk diberikan walaupun hanya dengan simbol 'two thumbs up for this one!'. Hahahaha... Dua negarawan yang sepanjang sejarah saling bertikai ini berciuman dengan mesra. Seperti sepasang gay yang sedang memadu hasratnya saja. Sungguh, ini gambar punya daya tarik, mengingat negara yang mereka pimpin sudah lama terlibat dalam persengketaan kepentingan sedari dulu.
Latar belakang persengketaan kedua negara inilah yang membuat gambar ini punya seribu satu cerita lain yang dapat diulas darinya. Obama mewakili negara Amerika, sedang Chavez adalah simbol dari salah satu negara yang sangat anti Amerika. Venezuela. Ya, Venezuela nama negaranya. Maka bayangkan jika kedua pemimpin negaranya berciuman. Apa kata dunia? Entahlah apa yang dunia kata. Tapi saya punya komentar, bahwa ciuman Obama dan Chavez ini tak bisa ditafsirkan dari sisi kehendak seksual keduanya. Tak bisa juga ditafsirkan dengan tafsiran keakraban dua orang teman yang berjumpa setelah puluhan tahun saling tak tegur sapa. Ciuman keduanya ini lebih berbicara kepada suatu pengharapan untuk berakhirnya sengketa yang ada. Pengharapan agar damai ada, dan tak ada lagi saling tuding menuding, saling mengejar kepentingannya masing-masing yang berimbas pada peperangan misalnya. Seumur-umur dunia, perang memang selalu ada. Tak akan pernah usai untuk bisa dikatakan selesai. Ini seperti sudah menjadi hukum kodrati dari apa yang disebut hidup di dunia. Mempertaruhkan kepentingan-kepentingan hingga memicu pertikaian antara satu orang dengan orang lain, suku dengan suku lain, bangsa dengan bangsa lain, negara dengan negara lain adalah warna hidup yang selalu ada dan seperti tak pernah usai untuk tiada. Bahkan, celakanya lagi dalam pertaruhan kepentingan ini kadang berimbas kepada orang-orang yang berada di luar jalur. Memakan korban orang-orang yang tidak mengerti sama sekali tentang pertikaian yang ada.
Memang, antara Amerika dan Venezuela dalam konteks sekarang ini tidak terlibat dalam sebuah perang yang berkecamuk. Tidak ada benturan fisik antara tentara-tentara kedua negara. Senjata dan peluru-peluru masih tersimpan di arsenal dengan rapi. Tak ada perang fisik yang terjadi. Cuma yang ada perang mulut. Hingga busa yang keluar dari kedua mulut sering tumpah di media-media. Muncrat kemana saja. Hingga kadang-kadang sesuatu yang bersumber dari busa mulut kedua tokoh negara ini muncrat ke muka kita ketika menonton televisi. Sungguh ini kejadian aneh tentunya. Kejadian yang sebenarnya terlalu remeh temeh untuk ditanggapi tapi tetap berefek negatif pada suatu hari.
Dari sini, saya menanggapi gambar yang digubah Benetton ini dengan antusias. Menanggapi dari sisi subjektivitas pikiran saya sendiri. Dan kata unhate adalah kata yang sangat cocok dijadikan keyword di sini. Dan, semoga saja bentuk 'ciuman' ini benar-benar terjadi. Semoga saja.
Salam!
image source: http://id.berita.yahoo.com/foto/iklan-kontroversial-benetton-1321502068-slideshow/
Mesra sekali mereka.hahhaaa
ReplyDelete